22 September 2024

Kerja Bakti Masjid Al-Istiqomah

Pemasangan galvalum tahap ketiga di komplek masjid Al-Istiqomah Ngentak sudah selesai. Halaman masjid kini terlihat kokoh dan lapang. "Wah, bisa dipakai untuk tempat mantenan", ujar salah seorang warga. Hal ini tentu saja menggembirakan, karena mendapat respon positif jamaah. Namun ada beberapa bagian yang perlu disesuaikan dengan kondisi terkini. Sesuai hasil kesepakatan saat pertemuan takmir, maka pada hari Ahad 22 September 2024 pukul 08.00 WIB diadakan kerjabakti. 

Foto : Heru Sudjanto

Sasaran kerjabakti kali ini adalah :

  • Pemindahan tempat wudhu kecil sisi timur digeser ke utara
  • Pemindahan bak sampah
  • Pemasangan lampu
  • Perataan conblok sisi selatan yang dulu sebagai tempat parkir
Takmir dibantu warga nampak bahu-membahu membongkar conblok, memindah tiang, membuang brangkalan, menyambung kabel, menyirami dan lain sebagainya. Nampak juga perwakilan remaja masjid yakni Muhammad Mukhlis Dwi Prasetya dan Muhammad Saiful. Menurut Bpk. Sudiro selaku ketua takmir, targetnya bisa dipakai saat pengajian Husnul Khotimah hari Kamis 26 September 2024, karena masjid Al-Istiqomah sebagai tuan rumah.

Sebagai kelanjutan pemasangan galvalum, Insya Allah akan diteruskan di sisi utara masjid. Semoga lancar dan dimudahkan dalam pelaksanaannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar