01 November 2024

Ditemukan Burung Puter

Foto : Heru Sudjanto
Sudah lebih 3 hari sejak Jumat 1 November 2024, seekor burung puter selalu hinggap di pohon mangga belakang rumah Bpk. Heru Sudjanto. Dilihat dari kondisinya, tampak bahwa burung tersebut dalam kondisi sakit. Sesekali burung tersebut turun ke tanah untuk mencari makanan yang ada di bawah pohon mangga. Setelahnya hinggap di pohon mangga lagi sampai malam tiba. Bahkan terkadang hinggap di jemuran. Ketika digusah, buruh puter tersebut tetap hinggap di pohon mangga, tidak mau terbang menjauh. 

Berkaitan dengan hal tersebut, Bpk. Heru Sudjanto menyampaikan di group WA kampung apakah ada warga Ngentak yang burung puternya lepas ? Namun hanya Bpk. Sugiyono yang memberikan tanggapan, menanyakan keberadaan burung tersebut. 

Selanjutnya, karena tidak ada tanggpan lainnya, oleh Bpk. Heru Sudjanto burung puter tersebut ditangkap dan dimasukkan ke dalam kurungan untuk dirawat dan dipelihara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar