Udara panas seharian pada hari Ahad 13 Oktober 2024 memang membuat tidak nyaman bagi warga Ngentak. Gerah dan berkeringat terus. Kondisi ini masih terasa hingga malam hari pada saat pelaksanaan pengajian Sabilul Huda di rumah Bpk. Mustijo. Beberapa jamaah sengaja memposisikan duduknya agar mendapatkan hembusan kipas angin yang menempel di tembok. Bahkan ada jamaah putra yang sengaja melepas kancing atas bajunya, karena tidak tahan gerah. Apalagi malam itu Bpk. Mustijo menghidangkan soto yang lezat, segar dan panas. Makin terasa gerahnya.
Foto : Heru Sudjanto |
"Panas tetap disyukuri, hujan juga harus disyukuri", ujar Bpk. Drs. H. Syahroini Djamil saat membuka pengajian malam itu. Setelahnya, pak Roni melanjutkan materi pengajian yang diambil dari Kitab Hujjah Ahlus Sunnah Wal Jamaah.
Di akhir acara, pak Rudi Santosa selaku pembawa acara mengumumkan perolehan infak sebesar Rp. 170.000,00. Sedangkan yang mendapatkan undian arisan adalah ibu Minah (Bpk. Jaswandi) di Ngentak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar