06 Juni 2024

Pertemuan Takmir @Bpk. Ngatiyo

Memasuki bulan Dzulhijah, takmir masjid Al-Istiqomah kembali menyelenggarakan pertemuan rutin malam Jumat Kliwon. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 6 Juni 2024 pukul 20.00 WIB bertempat di rumah Bpk. Ngatiyo.

Hasil Pertemuan :

1. Pembukaan oleh Bpk. Heru Sudjanto
2. Dzikir Pinuwunan oleh Bpk. Ponimin
3. Laporan Keuangan oleh Bpk. Abdul Rokhimin

Sumber : Laporan Bendahara

4. Sambutan Ketua Takmir oleh Bpk. Sudiro

  • Pemasangan galvalum sudah selesai dikerjakan. Ada sisa anggaran
  • Persiapan Idul Adha : Diadakan pembentukan panitia hari Selasa, 11 Juni 2024

5. Kultum oleh Bpk. Rudi Santosa

  • Tema : Sedekah terbaik yang disukai Allah SWT
6. Lain-lain

  • Bpk. Ismiyadi : Usul lantai dekat gudang yang biasa digunakan untuk memasak diberi keset kasar agar tidak licin
  • Bpk. Rudi Santosa : Imam dan khatib sholat Idul Adha adalah Bpk. Nawawi dari Dukuh
  • Bpk. Muhammad Sigit Nurcahyo : Terkait sisa anggaran pemasangan galvalum bagaimana ? Bisakah masuk ke kas takmir lalu dialokasikan kegiatan lain
  • Bpk. Abdul Rokhimin : Terkait pelaporan pemasangan galvalum akan ditanyakan ke temannya di bagian Kesra
  • Bpk. Parno : Kepanitiaan Idul Adha disamakan dengan tahun sebelumnya, hanya perlu ditambah 'koordinator besar' yakni Koordinator Penyembelihan sapi Bpk. Kardiono dan Koordinator penyembelihan kambing Bpk. Rudi Santosa
7. Arisan, yang mendapatkan Bpk. Sudiro
8. Penutup 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar