Malam Senin terakhir sebelum Ramadhan 1445 H dimanfaatkan warga Ngentak. Meski cuaca mendung sejak sore, Ahad 3 Maret 2024 pukul 20.00 WIB warga berduyun-duyun ke rumah Bpk. Heru Sudjanto. Mereka tampak antusias menimba ilmu dengan mendatangi pengajian rutin Sabilul Huda. Di antara bapak-bapak yang hadir adalah Bpk. Sudiro, Bpk. Ponimin, Bpk. Ngatiyo, Bpk. Parno, Bpk. Nahrowi, Bpk. Abdul Rokhimin, Bpk. Robet, Bpk. Ismiyadi, Bpk. Suraji, Bpk. Samidjo, Bpk. Eko Sudaryanto, Bpk. Mardiyanto, Bpk. Parjiyono, Bpk. Rudi Santosa dan lain-lain.
Bpk. H. Basrowi selaku pemateri malam itu menyampaikan pentingnya tholabul ilmi bagi setiap warga muslim. Di akhir acara, Bpk. Rudi Santosa selaku MC mengumumkan perolehan infak sebesar Rp. 150.000,00 dan yang mendapatkan arisan adalah Bpk. Mardiyanto.
Foto: Heru Sudjanto |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar