16 Mei 2010

Pengajian @ Bpk. Kardiono

Pengajian malam Senin tanggal 16 Mei 2010 kali ini bertempat di rumah Bpk. Kardiono. Menurut bpk. Kardi, urutan sebenarnya adalah bpk. Samiran sebagai tuan rumah. Namun karena bpk. Kardiono akan bertugas di Jakarta selama beberapa waktu, maka jatah tuan rumah diminta oleh bpk. Kardiono.

Meski malam itu hujan turun dengan lebat, namun jamaah muslim kampung Ngentak tetap semangat mencari ilmu keagamaan. Menyesuaikan situasi yang tidak memungkinkan, beberapa bapak dan anak-anak menempati rumah bpk. Sugiyono.

Seperti biasa, acara dimulai dzikir tahlil yang dipimpin bpk. Ponimin pada pukul 20.00 WIB. Seusainya, istirahat sejenak sembari menikmati hidangan berupa minum, arem-arem, tahu goreng dan tempe benguk.

Setelah waktu istirahat dianggap cukup, maka acara berikutnya adalah pengajian yang disampaikan oleh bpk. Thoyib. Topik pengajian malam itu adalah bersuci/berwudhu. Doa setelah berwudhu adalah :

"Asyhadu allaa ilaaha illallaahu wahdahu laa syariikalahu wa asyhadu anna muhammadan 'abduhu wa rosuuluh. Allaahummaj'alnii minattawwaabiina waj'alni minalmutathohhiriin"

Aku bersaksi bahwa tidak ada ilah yang berhak diibadahi dengan benar kecuali hanya Allah, Yang Maha Esa dan tiada sekutu bagi-Nya. Aku bersaksi bahwa Muhammad shallallaahu'alaihi wasallam adalah hamba dan Rasul-Nya.
Ya Allah, jadikanlah aku termasuk orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku termasuk orang-orang (yang senang) bersuci.

Sebelum diakhiri, disampaikan pula peroleh infak malam itu sebesar Rp. 50.500,00. Sedangkan yang mendapatkan arisan sekaligus tuan rumah pengajian pekan berikutnya adalah bpk. Mustijo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar