21 Juni 2012

Pengajian Khusnul Khatimah

Pengajian Khusnul Khatimah kembali dilaksanakan di masjid Al-Istiqomah, Ngentak. Acara rutin 4 masjid ini dilaksanakan pada :

Hari, tgl : Kamis, 21 Juni 2012
Pukul : 20.00 WIB
Tempat : Masjid Al-Istiqomah

Acara :
  1. Qasidah Akustik
  2. Pembukaan
  3. Dzikir Tahlil oleh bpk. H. Asnawi
  4. Pengajian oleh bpk. H. Asnawi
  5. Penutup

20 Juni 2012

Bpk. Agus Opname

Salah seorang warga Ngentak, yaitu bpk. Agus Karyanto, harus opname. Bpk. Agus menderita tipus, sehingga dibawa ke klinik dr. Agus pada hari Minggu, 17 Juni 2012 malam hari. Setelah mendapatkan perawatan, kondisi bpk. Agus membaik, sehingga diperkenankan pulang pada hari Rabu, 20 Juni 2012 pukul 20.00 WIB.

14 Juni 2012

Malam Jumat Kliwonan @Bpk. Ngatiyo

Sudah menjadi kesepakatan, setiap malam Jumat Kliwon takmir masjid Al-Istiqomah menggelar pertemuan rutin. Kegiatan kali ini dilaksanakan pada hari Kamis, 14 Juni 2012 mulai pukul 20.04 WIB di rumah Bpk. Ngatiyo.

Hasil Pertemuan :

1. Pembukaan
2. Dzikir Pinuwunan
3. Laporan Keuangan

  • Saldo kas takmir sebesar Rp. 1.933.500,00
  • Infak panenan total Rp. 2.728.000,00
4. Sambutan Ketua Takmir
  • Mohon dirancang RAB pembangunan parkiran masjid
  • Jika disetujui, bikin lubang angin sebelah sisi selatan
  • Karpet langsung dicuci sesuai jadwal
  • Malam Jumat Pahing masukah ruwahan (tahlil keliling), yang pertama di rumah Bpk. Sudiro
  • Mohon disiapkan penceramah Ramadhan
5. Lain-lain
  • Disepakati bahwa Bpk. Ngatiyo dan Bpk. Rudi Santosa akan menyusun RAB dan survai RAB parkiran masjid. Diharapkan sebelum Ramadhan selesai
  • Disepakati bahwa Bpk. Nahrowi dan Bpk. Parno bertanggung jawab pencucian karpet masjid
6. Arisan, yang mendapat Bpk. Mustijo
7. Penutup 

07 Juni 2012

1000 Hari Meninggalnya Bpk. Muhdi

Kenduren peringatan 1.000 hari meninggalnya bpk. Muhdi Wiratno akan dilaksanakan pada :

Hari, tgl : Kamis, 7 Juni 2012
Pukul : 16.00 WIB
Tempat : Rumah alm Bpk. Muhdi Wiratno

Bapak Muhdi Wiratno meninggal dunia pada hari Minggu Pahing, 6 September 2009 pukul 05.45 WIB di RSUD Panembahan Senopati, Bantul.

Malam Selasa Kliwon @ Bpk. Medi

Pertemuan rutin malam Selasa Kliwon kali ini terasa berbeda. Hal ini dikarenakan ketua RT 04, bpk. Jumat, masih terbaring sakit di RS PKU Muhammadiyah Bantul sehingga tidak bisa memimpin acara selapan sekali ini.

Pertemuan dilaksanakan pada :
Hari, tgl : Senin, 4 Juni 2012
Pukul : 20.00 WIB
Tempat : Bpk. Medi Utomo

Hasil Pertemuan :
  1. Pembukaan oleh Bpk. Parno
  2. Dzikir tahlil oleh bpk. Ponimin
  3. Laporan perolehan uang jimpitan oleh kelompok ronda
  4. Laporan dana sosial
  5. Laporan keuangan kas RT 04
  6. Lain-lain : Pertanyaan bpk. Samijo terkait kas pemuda, ucapan terimakasih bpk. Parno terkait telah selesainya acara pemilihan Dukuh
  7. Arisan : Bpk. Muhadi
  8. Penutup

Arisan Ayam @ Bpk. Kardiono

Pertemuan simpan pinjam dan arisan ayam Cindelaras kembali dilaksanakan pada :

Hari, tgl : Rabu, 6 Juni 2012
Pukul : 20.00 WIB
Tempat : Bpk. Kardiono

Hasil Pertemuan :
  1. Pembukaan
  2. Pembayaran angsuran pinjaman
  3. Laporan-laporan
  4. Putus arisan : Bpk. Nahrowi
  5. Penutup

05 Juni 2012

Tasyakuran Anak Keempat

Puji syukur alhamdulillah atas rahmat Allah SWT telah lahir anak kami yang keempat :
ARIF NURRAHMAN

Lahir pada hari Selasa Kliwon, 5 Juni 2012.
Mohon doa restu dari Bapak/Ibu/Saudara/i semoga Allah SWT senantiasa memberi petunjuk, membimbingnya untuk menjadi anak sholeh, berbakti kepada orang tua serta berguna bagi agama dan bangsa. Amien ya robbal 'alamin.

Eko Sudaryanto sekeluarga