27 September 2011

Mas Gunawan Opname

Putera bpk. Medi Utomo yaitu sdr. Gunawan/Igun atau biasa dipanggil mas Benggol, harus mondok di rumah sakit. Menurut informasi, mas Igun opname di RSUD Panembahan Senopati karena sakit Uracus.

Setelah opname tanggal 19 September 2011 dan sampai seminggu sesudahnya, mas Igun sudah diperbolehkan meninggalkan bangsal Nusa Indah RSUD Panembahan Senopati.

Semoga cepat diberikan kesembuhan.....

26 September 2011

Pertemuan Anggota Lembu

40 hari menjelang Idul Adha 1432 H, anggota iuran kurban lembu mengadakan pertemuan pada :

Hari, tgl : Senin Pahing, 26 September 2011
Pukul : 19.30 WIB
Tempat : Bpk. Kardiono

Hasil pertemuan :
  1. Identifikasi jumlah iuran tiap anggota
  2. Disepakati untuk melakukan perbandingan hewan lembu di Juron dan Cepor
Hadir pada pertemuan malam itu : Bpk. Mardiyo, bpk. Mardiyanto, bpk. Sudiro, bpk. Abdul Rokhimin, bpk. Heru Sudjanto, bpk. Nahrowi, bpk. Samijo, bpk. Ibrahim dan bpk. Kardiono.

23 September 2011

Pembubaran Panitia Syawalan

Panitia Syawalan kampung Ngentak menyelenggarakan pertemuan pada :

Hari, tgl : Jumat, 23 September 2011
Pukul : 19.30 WIB
Tempat : Masjid Al-Istiqomah

Hasil pertemuan :
  1. Laporan tiap seksi
  2. Evaluasi kegiatan
  3. Pembubaran
Hadir pada pertemuan malam itu : Bpk. Ponimin, bpk. Samijo, bpk. Agus Karyanto, bpk. Parno, bpk. Heru Sudjanto, bpk. Abdul Rokhimin, bpk. Mustijo, bpk. Sajuri, ibu Samijo, ibu Jumat, sdr. Sigit Nur Cahyo, sdr. Delvi, sdr. Anis dan lainnya.

11 September 2011

'Rabu Malam' ke Pangandaran

Kelompok ronda malam Kamis kembali mengadakan rekreasi. Kali ini tujuannya ke pantai Pangandaran Kabupaten Ciamis Jawa Barat.

Berangkat pada hari Jumat, 9 September 2011 pukul 22.00 WIB mengendarai mobil ELF warna biru. Adapun peserta yang ikut adalah bapak dan ibu Mardiyo, bapak dan ibu Nahrowi, bapak dan ibu Abdul Rokhimin, bapak dan ibu Sarjono, bpk. Baroto, bpk. Murdono, bpk. Heru Sudjanto, bpk. Mursyid dan bpk. Agus Karyanto sebagai driver. Selain itu, diikuti juga anak-anak yang terdiri dari Rafli, Tasya, Rizki dan Tiya.

Rombongan tiba di pantai Pangandaran sekitar pukul 07.00 WIB. Setelah istirahat sejenak, sebagian rombongan menyusuri pantai menggunakan kapal yang disewa Rp. 25.000,00 per orang. Sedangkan sebagian lagi lebih memilih duduk-duduk di bibir pantai. Rasa senang bercampur tegang jelas terlihat di wajah bapak ibu Nahrowi, bapak ibu Abdul Rokhimin, bapak ibu Sarjono, bpk. Baroto, bpk. Heru Sudjanto, Rafli, Rizki dan Tiya yang terombang-ambing di atas kapal. "Wah, puas rasanya", kata bpk. Nahrowi.

Setelah tiba di pantai pasir putih, rombongan kapal melanjutkan jalan-jalan di hutan cagar alam. "Hutan cagar alam Pangandaran merupakan tempat shooting sinetron Mak Lampir", kata petugas yang menunggu di pintu masuk. Sepajang perjalanan, rombongan berjumpa dengan rombongan monyet dan beberapa kijang.

Setelah puas melihat-lihat hutan cagar alam, seluruh peserta sibuk dengan kegiatan masing-masing. Ada yang membeli oleh-oleh kaos, makan pagi, ke TPI (Tempat Pelelangan Ikan), mandi dan lainnya. Setelah selesai semua, rombongan meninggalkan pantai Pangandaran untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan pulang. Sesampai di Cilacap, rombongan singgah ke rumah Bpk. Harno. Di rumah bpk. Harno, rombongan menyempatkan sholat Dhuhur yang dijamak dengan Asyar. Setelahnya, rombongan berbincang-bincang dengan bapak dan ibu Harno sambil menikmati mendoan dan bakso.

Setelah dianggap cukup, rombongan berpamitan untuk melanjutkan pulang ke Yogyakarta. Namun sebelumnya, rombongan sepakat untuk mampir di pantai Teluk Penyu. "Mumpung masih di Cilacap", kata bpk. Mardiyo. Atas kelihaian bpk. Agus Karyanto, rombongan dapat masuk ke pantai tanpa harus membeli tiket. Di pantai Teluk Penyu, rombongan ada yang membeli oleh-oleh ikan laut, ada yang bermain di bibir pantai, namun ada juga yang hanya duduk-duduk saja. Setelah semua menganggap cukup, maka rombongan melanjutkan perjalanan pulang.


Rombongan tiba di kampung Ngentak sekitar pukul 21.30 WIB dengan selamat

02 September 2011

Aqiqah Queena Belva

Bertepatan dengan hari raya Idul Fitri 1432 H, lahirlah cucu pertama bpk. Sugiyono. Ya, Selasa Kliwon 29 Agustus 2011 lahirlah bayi mungil berjenis kelamin perempuan, yang merupakan anak pertama pasangan bpk. Eri Mulyana dan ibu Eka Yuliana.

Dan guna mensyukuri kebahagiaan tersebut, maka pada hari Jumat, 2 September 2011 pukul 16.00 WIB diselenggarakan acara aqiqahan. Oleh kedua orang tuanya, bayi tersebut diberi nama Queena Belva.

Semoga menjadi anak yang sholehah, berguna bagi keluarga, agama dan negara. Amien.